Iklan

Polda Sumbar Minta Masyarakat Bijak Bermedsos di Pilkada Serentak 2020

Admin
04 Oktober 2020, 17:33 WIB


Suluah.id -- Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat (Sumbar) meminta masyarakat bijak menggunakan media sosial (medsos). Jangan sampai menyebarkan berita bohong alias hoaks di tengah pesta demokrasi Pilkada serentak 2020.


Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu mengatakan, semua masyarakat tidak dikekang untuk aktif di medsos. Namun, harus pandai memilah dan menyaring sebuah informasi yang akan dibagikan. Dia berharap, warga Sumbar teliti menyebarkan kabar yang bersileweran di medsos, terutama di tahun politik ini.


" Kami mengajak masyarakat untuk ikut menepis berita hoaks dan bijak menggunakan medsos. Pengguna medsos harus menyaring informasi sebelum membagikannya," kata Satake dilansir di laman tribrata Sumbar, Minggu, 4 Oktober 2020.


Dia berharap, tidak ada warga Sumbar yang terjerat kasus hukum akibat sembarangan membagikan berita di medsos pribadi masing-masing. Apalagi, semua aktivitas di medsos akan dipantau tim patroli cyber Polda Sumbar.


“Kami terus melakukan patroli cyber untuk memantau aktivitas medsos. Kami akan memproses hukum pelaku penyebaran hoaks ketika memenuhi unsur dan cukup bukti,” katanya.


Selain itu, dia juga berharap media massa berperan aktif memberikan edukasi kepada masyarakat. Sehingga mereka tidak lepas kontrol menanggapi beragam isu jelang Pilkada 2020. [*]


Komentar
Mari berkomentar secara cerdas, dewasa, dan menjelaskan. #JernihBerkomentar
  • Polda Sumbar Minta Masyarakat Bijak Bermedsos di Pilkada Serentak 2020

Iklan