Iklan

Tak Ditemukan Penyalahgunaan Anggaran MTQ Nasional 2020, Polda Sumbar Hentikan Pengumpulan Bahan dan Keterangan

Admin
01 Maret 2021, 21:22 WIB

Tak Ditemukan Penyalahgunaan Anggaran MTQ Nasional 2020, Polda Sumbar Hentikan Pengumpulan Bahan dan Keterangan

Suluah.id -- Polda Sumatera Barat menghentikan pengumpulan bahan dan keterangan terkait dugaan penyalahgunaan dana MTQ Nasional 2020.


Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, mengatakan, hasil gelar perkara untuk dugaan penyalahgunaan dana MTQ Nasional 2020 pada minggu lalu berkaitan tentang klasifikasi anggaran MTQ, belum ditemukan adanya penyalahgunaan anggaran.


"Tidak menemukan adanya penyalahgunaan anggaran, maka kita dari pihak kepolisian dalam hal dugaan kasus ini tidak menaikkan proses penyidikan. Pengumpulan bahan dan keterangan pun dihentikan," katanya, Senin 1 Maret 2021.


Sebelumnya, sejumlah pejabat Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dipanggil pihak kepolisian untuk dimintai klarifikasi. Ini berawal dari adanya laporan masyarakat, sehingga ditindaklanjuti.


Ditreskrimsus Polda Sumbar, Kombes Pol Joko Sadono pernah mengatakan, pemanggilan sejumlah pejabat tersebut merupakan bentuk pengawasan dalam penggunaan anggaran negara. Hal ini merupakan biasa dan wajar. (langkan) 
Komentar
Mari berkomentar secara cerdas, dewasa, dan menjelaskan. #JernihBerkomentar
  • Tak Ditemukan Penyalahgunaan Anggaran MTQ Nasional 2020, Polda Sumbar Hentikan Pengumpulan Bahan dan Keterangan

Iklan