Iklan

Tim Pembawa Pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 Disambut Sekda Agam

18 September 2023, 20:50 WIB


Agam, suluah.id – Sekretaris Daerah Agam, Edi Busti sambut tim pembawa pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 di SMK Negeri 2 Lubuk Basung, Sabtu (16/9/2023).

Dalam sambutannya Sekda Agam mengucapkan selamat datang sekaligus apresiasinya kepada Tim pembawa pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 di kabupaten Agam dalam rangka menyerukan tentang pengelolaan sampah.

Menurutnya, kegiatan ini bagus dilakukan, sebab dapat membantu menyadarkan masyarakat dan kaum generasi muda tentang mengelola sampah dengan benar sehingga tidak ada lagi sampah yang akan mengotori Indonesia.

“Persoalan sampah memang tidak bisa hanya mengandalkan tenaga dan pikiran dari satu orang saja untuk menyelesaikannya, karena ini merupakan masalah kita bersama. Sehebat apapun pemerintah ataupun seorang pemimpin tapi tidak memiliki dukungan dari masyarakat terkait persoalan sampah ini maka permasalahannya tidak akan dapat diselesaikan dan jika sampai tidak dikelola dengan benar maka akan merusak ekosistem lingkungan dan kehidupan secara jangka panjang,”katanya.

Selain itu, Edi menyampaikan dukungan Pemerintah Kabupaten Agam terkait pengelolaan sampah yang menjadi slogan dari Tim pembawa pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 yakni, “Stop Wariskan Sampah”.

“Tahun ini, pemerintah Kabupaten Agam tengah berupa mengelola sampah dari yang tidak bermanfaat menjadi pembawa barokah. pengelolaan itu nantinya selain sampah organik sampah anorganik juga akan diolah secara tepat sehingga menghasilkan suatu manfaat bagi lingkungan atau kehidupan masyarakat. terutama sampah plastik sangat sulit untuk diuraikan,”tuturnya.

Ia mengucapkan terima kasih atas pesan yang diberikan sekaligus memberikan semangat berjuang kepada Tim pembawa pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 agar dapat sampai ke garis finis dengan selamat.

“Pesan ini, kami terima dengan baik. Untuk itu, saya mengajak seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Agam, mari kita dukung pesan yang telah disampaikan oleh Tim pembawa pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 dengan berhenti membuang sampah sembarangan dan belajar mengelola sampai menjadi sesuatu yang bermanfaat dan berfaedah. Mudah-mudahan melalui seruan tim pembawa pesan ini dapat membawa Indonesia yang sehat dan maju 2024,”jelasnya.

Sementara itu, Ketua Tim Muryansyah (Yansyah) mengucapkan terima kasih atas penyambutan yang telah diberikan.Yansyah mengatakan, the Rising Tide adalah suatu gerakan untuk mendorong dan menyampaikan pesan bahwa indonesia sedang mengalami urrgensi terkait lingkungan.

“Ini tidak diselesaikan sendirian yang mana gerakan itu kami wujudkan dalam bentuk melakukan perjalanan sejauh 3.141 Km dari Sabang-Jakarta dengan waktu tempuh 35 hari mulai 1 September-5 Oktober 2023 yang bertepatan dengan HUT ke-78 TNI,”imbuhnya.

Selain itu, Yansyah mengungkapkan pengalaman yang telah dilalui selama perjalanan. “Selama perjalanan banyak pengalaman yang kami lalui yang menguras fisik dan juga mental. Namun setiap kali kami berkunjung pada titik-titik pemberhentian kami selalu disambut dengan hangat dan inilah yang mengembalikan semangat kami untuk melanjutkan perjalanan hingga akhirnya sampai di Jakarta,”tambahnya.

Ditambahkan, kegiatan itu diilustrasikannya sama dengan perjuangan untuk melihat isu-isu lingkungan yang ada di indonesia yang mana itu tidak akan mudah dan bisa diselesaikan dengan cepat.

“Namun, kami yakin jika kita bisa satu pemikiran dan bergandengan tangan saling bahu membahu maka akan ada satu titik dimana lingkungan hijau dan asri yang kita harapkan bisa terwujud. 2045 indonesia emas dicanangkan karena banyaknya bonus demografi dari generasi muda, harapannya bonus ini akan menjadi kekuatan baru untuk bangsa Indonesia yang lebih berdaulat dan makmur,”jelasnya.

Pada kesempatan itu, Yansyah mengajak kepada masyarakat terutama kaum muda agar dapat bersatu pada dalam membantu serta saling bahu-membahu bersatu dalam memperhatikan masalah sampah yang nantinya dapat menjadi perkara buruk dimasa depan.

“Mari kita samakan presepsi kita bahwa pengelolaan sampah itu penting bagi keberlangsungan masa depan untuk Indonesia yang lebih sehat dan cerah,”tukuknya.

Sementara itu, Wakil Kepala SMK Negeri 2 Lubuk Basung, Aswar turut mengucapkan selamat datang kepada rombongan tim tersebut.Dikatakan, bahwa visi dan misi yang dibawa oleh Tim pembawa pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 sama dengan SMK Negeri 2 Lubuk Basung yang mana di lingkungan sekolah selalu menerapkan lingkungan bersih bebas sampah.

“Selain itu, SMKN 2 Lubuk Basung juga turut mengajarkan kepada murid-murid dalam mengelola sampah daur ulang menjadi sesuatu yang bermanfaat,”ujarnya.

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPRD Agam, Novi Irwan, Kejaksaan Negeri Agam Burhan, Dandim 0304/Agam, Letkol Czi Renggo Yudi Ariesko dan lain-lain. (rel/slh)
Komentar
Mari berkomentar secara cerdas, dewasa, dan menjelaskan. #JernihBerkomentar
  • Tim Pembawa Pesan The Rising Tide-A Resonance 2023 Disambut Sekda Agam

Iklan